Selasa, 11 Desember 2012

Inggris♕


Inggris disebut juga United Kingdom of Great Britain and Northern Ireland (Britania Raya dan Irlandia Utara). Inggris beribu kota di London. Inggris merupakan negara kepulauan yang terdiri atas wilayah England, Wales, Skotlandia, dan Irlandia Utara, dan ditambah sejumlah kepulauan Kanal, Orkney, Sketland, dan Hebrides. Jarak dari ujung utara ke selatan sejauh 965 km dan dari timur ke barat sejauh 515 km.
Luas wilayah Inggris dan Irlandia Utara adalah 318.872 km 2 . Dan kedudukannya dengan benua Eropa dipisahkan oleh selat Dover sejauh 31 km.
Secara astronomis wilayah Inggris terletak antara 50 o LU – 61 o LU dan 2 o BT – 10 o BB.
Inggris merupakan negara monarki dengan pemimpinnya, yaitu ratu Elizabeth. Ia memerintah negara bagian England, Skotnadia, Wales, dan Irlandia Utara. Badan pemerintahan yang paling berkuasa adalah parlemen yang terdiri atas Majelis Rendah, Majelis Tinggi, dan ratu yang berperan dalam bidang konstitusional.



Bendera London (Inggris)





Tempat yang wajib di kunjungi di London

♥ Tower Bridge di London
      Sebuah struktur dan situs yang paling mengesankan di ibukota, Tower Bridge di London telah berdiri di Sungai Thames sejak 1894 dan merupakan salah satu landmark yang paling dikenal di dunia. Di sini Anda bisa melihat mekanisme dan panel informasi menjelaskan tentang teknologi yang digunakan selama bertahun-tahun untuk menjaga Tower Bridge bergerak.





 Menara London
      Menara London yang terletak di pusat London merupakan peninggalan sejarah dan telah melayani keluarga kerajaan selama ratusan tahun. Selain itu menara ini juga pernah menjadi penjara, gudang senjata, dan bahkan kebun binatang. Menara ini juga merupakan rumah bagi mahkota kerajaan yang yang bisa Anda lihat.

 Benteng Windsor
      Benteng Windsor merupakan benteng pendudukan tertua dan terbesar di dunia. Benteng ini dibangun 900 tahun yang lalu dan lantainya meliputi 480.00 meter persegi. Benteng ini dikelilingi beberapa taman yang indah dan pemandangan desa. Benteng ini berada di pinggiran kota London dan Anda dapat sampai ke sana sekitar 30 menit dari stasiun kereta Paddington.

♥ Hampton Court Palace
      Hampton Court palace adalah bekas kediaman Raja Henry VIII yang flamboyan. Dia memperluas dan mengembangkan istana megah ini setelah memperolehnya di tahun 1520-an. Istana kerajaan yang terletak di barat daya London ini banyak memiliki perabotan istana yang menakjubkan, permadani dan lukisan. Di dalamnya juga ada kebun seluas 60 hektar yang meliputi labirin terkenal dan Great Vine. 


♥ Katedral St Paul
      Anda bisa mengalami dan merasakan kejayaan Katedral St Paul's yang telah menjadi ikon dan mendominasi pemandangan langit London. Tempat lain yang teletak 55 meter di atas Whispering Gallery adalah Golden Gallery yang menawarkan pemandangan menakjubkan dari pusat kota London bagi mereka yang mempunyai energi untuk menyusuri 530 tangga.


♥ Menara Big Ben
      Big Ben sejak lama telah menjadi ikon kota london. Sebuah menara jam besar yang berada di ujung Utara Istana Westminster di London ini merupakan menara jam tertinggi ketiga di dunia. Jika Anda ke London, Anda tidak mungkin melewatkan kesempatan melihat jam yang mulai berdetak tanggal 31 Mei tahun 1859 ini. Pada malam hari pemandangan menara setinggi 96,3 meter ini akan semakin indah karena dihiasi lampu-lampu kuning keemasan dari Istana Westminster. Big Ben pernah menjadi menara jam bersisi empat terbesar di dunia namun kemudian dikalahkan menara jam Allen-Bradley di Milwaukee, Wisconsin, AS.


♥ Istana Kensington
      Istana Kensington di London ini telah dibentuk oleh generasi perempuan kerajaan dari Queen Mary ke Victoria dan baru-baru ini Diana, Princess of Wales. Istana ini memiliki beberapa taman dengan gaya elegan seperti Sunken Garden, sebuah oasis yang tenang dan nyaman dan merupakan tempat yang tepat untuk bertamasya di hari sibuk.

♥ Sungai Thames
      Sebuah pelayaran menyusuri Sungai Thames adalah salah satu cara terbaik untuk melihat London. Anda dapat melihat pemandangan dan kemegahan kota besar ini dengan kenyamanan dari kapal pesiar. Semua kapal memiliki dek atas terbuka dan saloons rendah yang luas dengan panorama jendela.


London ♔


London adalah ibu kota Inggris dan Britania Raya yang merupakan wilayah metropolitan terbesar di Britania Raya dan juga zona perkotaan terbesar di Uni Eropa berdasarkan luas wilayah. Berlokasi di sepanjang Sungai Thames, London telah menjadi permukiman utama selama dua milenium sejak didirikan oleh Romawi pada abad ke-1 dengan nama Londinium.Inti dari London kuno, yaitu City of London, sebagian besar masih tetap mempertahankan batas-batas abad pertengahannya. Sejak abad ke-19, nama London juga digunakan untuk menyebut kota metropolitan yang berkembang di sekitar inti ini. Konurbasi dari wilayah-wilayah urban ini pada akhirnya membentuk Region London dan wilayah administratif London Raya. Wilayah ini diatur dan dibawahi oleh walikota London yang dipilih melalui pemilihan umum beserta Majelis London.
London adalah kota global terkemuka yang unggul dalam bidang seni, bisnis, pendidikan, hiburan, mode, keuangan, kesehatan, media, layanan profesional, penelitian dan pembangunan, pariwisata, serta transportasi. London terdiri dari beragam masyarakat dan budaya dengan lebih dari 300 bahasa digunakan oleh berbagai etnis.Pada bulan Maret 2011, London tercatat berpenduduk sebanyak 8.174.100 jiwa, sekitar 12,5% dari populasi Britania Raya secara keseluruhan. Hal ini juga menjadikan London sebagai kota terbesar di Uni Eropa menurut jumlah populasi. Kawasan perkotaan London Raya juga menjadi kawasan urban terbesar kedua (setelah Paris) di Uni Eropa dengan jumlah penduduk 8.278.251 jiwa, sedangkan kawasan metropolitan London adalah yang terbesar di Uni Eropa dengan populasinya yang diperkirakan mencapai 12 hingga 14 juta jiwa Sebelumnya, London juga pernah menjadi kota dengan populasi terbesar di dunia pada periode 1831-1925.
London memiliki empat Situs Warisan Dunia, yaitu: Menara London; Kebun Botani Kew; komplek situs bersejarah yang terdiri dari Istana Westminster, Westminster Abbey dan Gereja St. Margaret; serta permukiman bersejarah Greenwich (tempat di mana Observatorium Kerajaan menandai meridian utama, yaitu 0° garis bujur, dan GMT). Markah tanah (landmark) terkenal London yang lainnya antara lainIstana Buckingham, Mata London, Katedral Santo Paulus, Piccadilly Circus, Jembatan Menara, Stadion Wembley, Jembatan London, danTrafalgar Square. London juga merupakan lokasi dari berbagai museum, galeri, perpustakaan, acara olahraga, dan institusi kebudayaan lainnya, termasuk British Museum, Museum Maritim Nasional, Perpustakaan Britania, Galeri Nasional, Tate Modern, Wimbledon, dan 40Teater West End. London Underground juga merupakan jaringan kereta api bawah tanah tertua di dunia, serta yang terluas kedua setelah Shanghai Metro.